Dua Hari Pengawasan,Komisi D Kunjungi Proyek Fisik Mitra Yang Berada Di Kota Ambon

  • Whatsapp
Dua Hari Pengawasan,Komisi D Kunjungi Proyek Fisik Mitra Yang Berada Di Kota Ambon

Ambon,wartamaluku.com-Dua hari Berturut-turut hari Rabu-Kamis (22-23/03),Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku adakan pengawasan di Kota Ambon.

Komisi mengawasi dan turun langsung meninjau proyek-proyek fisik milik SKPD yang bermitra dengan Komisi D diantaranya,Dinas Pendidikan,Dinas Pariwisata,Nakertrans,Biro Kesra dan Dinas Kesehatan.

Pantauan WARTAMALUKU selama dua hari,sebagian besar lokasi-lokasi realisasi proyek milik mitra sudah terealisasi,namum hanya kekurangan-kekurangan kecil yang menjadi catatan bagi Komisi baik dari APBD maupun APBN tahun anggaran 2016.

Misal,RSUD Haulussy hingga saat ini harusnya mempunyai gardu listrik sendiri untuk memenuhi kebutuhan penerangan dan listrik penunjang bagi alat-alat kesehatan yang ada di RSUD.

Ada pula lokasi-lokasi wisata asuhan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dari segi infrastruktur penunjang masih ada kekurangan.Untuk tinjauan Sekolah-Sekolah,Komisi menitikberatkan pada realisasi anggaran dana BOS,APBD dan APBN serta kesiapan menjelang Ujian Nasional.Juga,pengecekan pembayaran bagi guru-guru kontrak maupun honor biasa.

Namun selebihnya,menunggu rapat evaluasi lanjut oleh Komisi bersama mitra usai pengawasan seluruh Kabupaten/Kota.(WM-UVQ)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *