Graduation Day SMA Katolik Yos Sudarso Dobo

  • Whatsapp

Dobo, Wartamaluku.com – Untuk kedua kalinya, Siswa SMA Katolik Dobo kembali melaksanakan Wisuda yang diselenggarakan pada hari Selasa (7/05/2019) bertempat di Gedung aula cenderawasih dengan Tema “Stepping Together To Create A Smart Generation In The Future”.

Wisuda yang kedua kalinya SMA Yos Sudarso Dobo di tahun ini dihadiri 156 wisudawan yang tampak berbinar-binar. Acara berjalan baik dan meriah serta dihadiri oleh orang tua, dan para tamu undangan lainnya. hadir pula Bupati Kepulauan Aru dr Johan Gonga, Wakil Bupati Aru Muin Sogelrey, Wakil Ketua DPRD Alfonsina J. Ingkeatubun, Sekertaris Yayasan Pendidikan Katolik Keuskupan Amboina Drs Jhon Domakubun, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jusuf Apalem, S. Pd, Kapolres Aru AKBP Adolop Bormasa, Wakil Danlanal Aru Roni siburiang, Danki Senapan E Kapten Inf Hendri Sihombing, Para Pimpinan OPD, dan yang mendampingi Kepala Sekolah SMAYos Sudarso Dobo RD. I. Renwarin. S. Fils.

Dalam sambutanya Bupati Kepulauan Aru dr Johan Gonga mengatakan hari ini adalah hari kebahagiaan bagi kita semua, karena merupakan hari keberhasilan bagi anak-anak kita dalam menyelesaikan studinya pada SMA Katolik Yos Sudarso Dobo setelah 3 tahun lamanya nenimba ilmu di lembaga pendidikan ini.

Acara Graduation Day ini merupakan acara wisuda yang kedua yang dilakukan oleh SMA Katolik Yos Sudarso Dobo ,ini merupakan inovasi baru di dunia pendidikan bagi Kabupaten Kepulauan Aru dalam memberikan penghargaan kepada anak-anak kita yang telah menyelesaikan studinya di lembaga pendidikan SMA Katolik Yos Sudarso Dobo. lewat Acara Graduation Day semua wisudawan SMA Katolik Yos Sudarso Dobo, diharapkan tetap unggul dalam iman, pengetahuan, karakter serta cinta tanah air dan dapat meningkatkan nilai moral kebudayaan.

Dikatakan Bupati diantara kebahagiaan bersama, anak-anak kita, orang tua dan keluarga, kami atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Aru mengucapkan selamat kepada seluruh Wisudawan angkatan kedua yang akan dikukuhkan tahun 2018/2019 yang berjumlah 156 orang ini dan lewat Keberhasilan ini patut disyukuri oleh semua pihak, dengan harapan agar seluruh Wisudawan yang dikukuhkan akan terus berjuang dalam menggapai cita-cita dan harapannya pada jenjang pendidikan yang lebih tinggi sehingga suatu saat mereka akan kembali dan menyumbangkan ilmu pengetahuan yang dimiliki dalam mengisi pembangunan di daerah, khususnya di wilayah Kabupaten Kepulauan Aru serta bagi bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Lanjut Bupati Kita semua menyadari bahwah dunia pendidikan di Kabupaten Kepulauan Aru sudah mengalami kemajuan, jika dibandingkan dengan kondisi beberapa tahun yang lalu. Pada momentum yang sangat berbahagia ini, saya selaku pimpinan daerah sangat berharap agar para Wisudawan yang telah berhasil menyelesaikan studinya di hari ini dapat menjadi generasi-generasi baru, yang mau peduli terhadap pendidikan dan pembangunan masyarakat secara keseluruhan, sekaligus juga dapat menjadi penerus bangsa di masa mendatang setelah dari tingkat SMA, perjuangan para Wisudawan masih harus dilanjutkan pada jenjang yang lebih tinggi dan membutuhkan semangat yang besar dalam Mencapai cita-cita yang diharapkan.

“Mari kita bangkit dan terus berjuang untuk mengejar berbagai ketertinggalan, dengan cara melahirkan konsep dan pemikiran yang harmonis dengan demi maka Kabupaten Kepulauan Aru dapat lebih berkembang di bidang pendidikan, dan tidak menjadi daerah yang tertinggal dalam dunia pendidikan”.

Sementara itu Kepala Sekolah SMA Yos Sudarso Dobo RD. I. Renwarin. S. Fils juga dalam sambutanya mengucapkan banyak terimakasih kepada para orang tua yang telah mempercayakan SMA Katolik Yos Sudarso Dobo sebagai wadah dalam membina, mengasuh dan menempah para siswa/siswsi ini semenjak berada dalam proses pendidikan selama tiga tahun lamanya.

Dengan kepercayaan yang diberikan maka SMA Yos Sudarso akan bekerja ektra dalam meningkatkan mutu sekolah dan juga mutu pendidikan di Kabupaten kepulauan Aru. Kepada para wisudawan saya berharap agar teruslah berjuang dalam merai kesuksesan dan mengapai cita-cita, kiranya apa yang didapat selama ini di SMA Yos Sudarso dapan berguna dan menjadi bekal kedepan. (WM/HK)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *