KEPENGURUSAN SENAM TERA WILAYAH MALUKU SEGERA DIKUKUHKAN

  • Whatsapp
KEPENGURUSAN SENAM TERA WILAYAH MALUKU SEGERA DIKUKUHKAN

Ambon,wartamaluku.com- Setelah pergantian Ketua Umum (Ketum) Senam Tera Indonesia sejak bulan November tahun 2016 lalu,seperti sebuah berkah.Pasalnya,di ketuai oleh Nono Sampono daerah-daerah lain mulai proaktif dan ingin bergabung. Hal ini disampaikan oleh Soedarsono,Sekretaris Jendral DPP Senam Tera Indonesia di Ambon,hari Minggu (30/04),usai acara Launching senam wajib bagi kalangan pejabat saat Lemhanas tersebut.

“Untuk kepengurusan Provinsi Maluku sendiri,sebenarnya bertepatan dengan acara launching,Bapak Nono Sampono mau sekaligus mengukuhkan.Tetapi,karena kepengurusannya dipandang belum kuat oleh Bapak Nono,jadi gelar launching duluan,”jelasnya.

Provinsi Maluku tambah Soedarsono,akan diketuai oleh Bapak Karel Albert Ralahalu dengan wakilnya Ibu Ayu Hasanussy. “Saat ini, kepesertaan senam Tera sebanyak 16 propinsi. Provinsi Maluku adalah provinsi ke 17.Manfaatnya,jika dipraktekan secara rutin,dapat terhindar dari berbagai penyakit.

Dan,peserta Lemhanas yang rajin lakukan senam ini,sudah merasakan manfaatnya.Yang memiliki riwayat penyakit,banyak yang sembuh dengan sendirinya,”ucapnya.

Dirinya berharap,minimnya peminat dari kaum lelaki dapat lebih bertambah anggota laki-laki.Karena,kebanyakan lebih didominasi kaum perempuan,terutama ibu-ibu melalui pembentukan pengurus seluruh provinsi di Indonesia.Sehingga dapat menarik peminat dengan penjelasan manfaat dari senam Tera ini.

Senam Tera kependekan dari Terapi.Awalnya,bernama senam Taichi namun sejak kepemimpinan Bapak Soeharto menjadi Presiden,diganti dengan senam Tera dan tahun 2017 merupakan tahun ke-33 setelah dibentuk.(WM-UVQ)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *