LP3KD Maluku Gelar Rapat Kerja

  • Whatsapp

Ambon, Wartamaluku.com – Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD) mengelar rapat kerja
yang berlangsung di bis Hotel Ambon, selasa 20/11/2018.

Mengawali sambutan Gubernur Maluku yang dibacakan oleh Kepala Biro Organisasi Setda Maluku Titus Renwarin, Gubernur memberikan apresiasi yang tinggi kepada Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD) Provinsi Maluku, LP3KD Kabupaten/kota se-Maluku. Umat Katolik dan juga kepada seluruh masyarakat Maluku, yang telah mendukung terselenggaraanya kegiatan Pesparani l Nasional di Provinsi Maluku yang telah berlangsung dengan baik dan sukses.

Menurutnya, Keberadaan Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD) dirasakan sangat penting sebagai upaya untuk menjaga dan membangkitkan potensi umat secara inkulturatif guna memberikan warna bagi kepentingan Gereja Katolik secara khusus dan juga untuk kepentingan nasional.

“Saya berharap, umat katolik dapat berperan menjadi pilar utama dalam menjaga kerukunan, dan toleransi, baik inter maupun antar umat beragama, melalui aktualisasi nilai – nilai iman katolik, sehingga tercipta sebuah kondisi saling menerima, saling menghormati keyakinan masing – masing, saling tolong menolong, dan bekerjasama dalam mencapai tujuan bersama.” Ucapnya.

Lanjut Gubernur, Penyelenggaraan Pesparani I Nasional tersebut. serta agenda keagamaan nasional lainnya yang telah berlangsung di Provinsi Maluku dengan aman dan sukses. baik MTQ, dan Pesparawi beberapa waktu yang lalu. tentunya menjadi bukti nyata kerja sama, serta keseriusan Pemerintah Daerah Provinsi Maluku bersama dengan seluruh pemangku kepentingan. serta seluruh masyarakat di Maluku untuk membuktikan bahwa toleransi dalam keberagaman merupakan sesuatu hal yang hakiki dalam konsep hubungan sosial masyarakat yang dapat kita wujudkan.

“Saya berharap rapat kerja LP3KD Provinsi Maluku ini dapat berjalan dengan aman. sebagai ajang untuk melakukan evaluasi terhadap peaksanaan Pesparani Nasional I. serta mempersiapkan dan menetapkan program kerja untuk menunjang persiapan diri menuju penyelenggaraan Pesparani Nasionai ll yang akan datang di Provinsi NTT.” Tandasnya.

Disamping itu, melalui raker ini juga dapat ditetapkan berbagai kebijakan, serta melakukan sinkronisasi kebijakan pusat bagi penataan berkelanjutan kelembagaan LP3KD Provinsi Maluku.

Pemerintah Daerah Provinsi Maluku mendukung sepenuhnya program kerja dan kegiatan yang akan dilaksanakan oleh LP3KD Provinsi Maluku bagi pengembangan kualitas umat katolik di Maluku.

Selain itu Gubernur juga mengajak seluruh masyarakat untuk bangun komunikasi dan koordinasi yang intens dalam rangka sinkronisasi program dan kegiatan lembaga LP3KD Provinsi Maluku. (WM)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *