Cegah Virus Corona Puskesmas Dobo Gelar Aksi Longmars

  • Whatsapp

Dobo, Wartamaluku.com – Menindaklanjuti hasil rapat bersama Bupati terkait dengan pencegahan virus Corona di Aru, Puskesmas Dobo melakukan kegiatan aksi longmars, pembuatan vidio dan pembagian liflet dan di wilayah kerja puskesmas Dobo.

“Hari ini kita lakukan aksi longmars pembuatan vidio dan pembagian liflet di area kerja puskesmas dobo, titik star akan dimulai dari pelabuhan Yos Sudarso. Kita menghimbau agar masyarakat kita harus hidup bersih dan sehat”. ungkap Kepala Puskesmas Dobo Maria Karemy di ruang kerjanya, (Jumat 6/3/2020).

Dikatakanya, dalam aksi ini, kita mengajak masyarakat, untuk menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, mulai dari cara mencuci tangan yang bersih, cara penggunaan masker yang benar, dan menjaga kebersihan lingkungan dimana kita tinggal.

Selain itu liflet yang kita bagi, masyarakat di minta untuk membaca karena berisikan pesan penerapan PHBS dan cara pencegahan Virus Corona.

Terkait dengan virus corona Karemy menghimbau agar masyarakat di wilayah kerja puskesmas Dobo jangan panik, karena virus corona dapat di cegah dengan cara menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.

“Kalau kita menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), percaya bahwa kita akan terhindari dari berbagai penyakit”.

Kegiatan ini juga melibatkan, Camat Pulau-pulau Aru dan staf, Kapolsek Pulau-pulau Aru dan staf, seluruh staf Puskesmas Dobo, pengurus RT dan masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Dobo.(WM.Hen)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *