Ingin Mengabdi Bagi Rakyat, Melki Frans Ambil Formulir Pendaftaran Di Hanura

  • Whatsapp
Ingin Mengabdi Bagi Rakyat, Melki Frans Ambil Formulir Pendaftaran Di Hanura

Ambon, Wartamaluku.com –Ingin mengabdi bagi rakyat Melkias Frans resmi mengambil formulir pendaftaran bakal calon Wakil Gubernur Maluku di partai Hanura.

“Awalnya saya tidak berniat maju namun karena ada calon Gubernur yakni pa Tagop Soulissa yang meminang saya meyakinkan saya makanya demi rakyat saya siap untuk maju bertarung di pilkada 2018 mendatang”.hal ini dikatakan Melki Frans kepada awak media usai mengambil formulir pendaftaran di partai Hanura, rabu 21/06/2017.

Menurutnya, Hanura merupakan partai kedua setelah mendaftar di PKS dan akan ikut mendaftar pada partai yang masih membuka kesempatan, termasuk partai Demokrat. Dan dimana calon Gubernur Tagop Soulissa mendaftar di situ juga saya akan mendaftar. Ucap Frans.

Keinginannya untuk maju hanya satu alasan Frans ingin mengabdi bagi rakyat, dirinya pun membantah jadi bayangan bakal calon lain. “saya tidak bermaksud membayangi kandidat lain tetapi ini adalah wujud keseriusan saya dalam mengabdikan diri untuk membangun Maluku ke depan”namun kekuatan ada pada rakyat.

Bakal Calon Wakil Gubernur ini juga mengajak semua para bakal calon gubernur maupun wakil gubernur agar bertarung secara sehat dalam berpolitik. (WM)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *