Rahayaan Ajak Warga BTN Mahkota Jaga Persatuan Dan Kesatuan

  • Whatsapp
Rahayaan Ajak Warga BTN Mahkota Jaga Persatuan Dan Kesatuan

Tual, Wartamaluku.com – Wali Kota Tual Adam Rahayaan, S.Ag. M.Si mengajak masyarakat BTN Mahkota Mutiara Permai agar menjaga persatuan dan kesatuan di wilayah kota tual serta menjaga keamanan dan saling menghargai antara satu dengan yang lain. Hal ini di sampaikan Rahayaan saat bersilahturahmi ke BTN Mahkota Minggu 3/9/2017.

Rahayaan Dalam arahan singkatnya mengatakan, Silaturahmi yang dilakukan merupakan ajang kebersamaan dan kasih sayang antara Pemerintah dan masyarakat. Kasih sayang tidak hanya diungkapkan di bibir saja melainkan di dalam perbuatan kita sehari-hari serta meningkatkan persatuan dan kesatuan di lingkungan.”ungkapnya.

Rahayaan menambahkan, tahun ini adalah tahun politik dan masyarakat diminta agar pemilukada kali ini menjadi pemilukada yang paling berkualitas baik dari sisi partisipasi masyarakat untuk melakukan pencoblosan dan juga dari keamanan yang terutama. Rahayaan juga berterima kasih kepada Ibu-ibu Majelis Ta’lim, Tokoh Agama,Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Adat dan seluruh warga masyarakat Kota Tual karena sampai saat Kondisi kemanan dan kenyamanan masih berjalan dalam keadaan kondusif.

Ketua RT 03/05 Perumahan Mahkota Permai Tual, Busran mengatakan, Silaturahmi bersama Wali Kota Tual adalah kali yang kedua dan dirinya bersama seluruh masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Tual yang dimana telah memenuhi permintaan masyarakat untuk pembuatan Masjid Alzhara, pembuatan jalan, serta pembentukan RT baru.

Setelah kegiatan berakhir diadakan makan patita bersama dan yang hadir di dalam acara itu, Danki Brimob, Danlanud, SKPD, Wartawan dan Masyarakat. (stef)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *