SMA Negeri 3 Tual Canangkan Program Pro Sagu

  • Whatsapp

Tual, Wartamaluku.com – Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 3 Kota Tual, pada tahun pelajaran 2019/2020 ini, akan mencanangkan program Profil Sang Guru yang disingkat “Pro-Sagu”, sebagai program unggulan untuk meningkatkan mutu layanan pendidikan di sekolah, ungkap Kepala Sekolah Semuel Kuriake Balubun.S.Pd di ruang kerjanya rabu, 29/5/2019.

Dikatakan, SMA Negeri 3 Tual didirikan pada tahun 2013 dan mulai beroperasi Tahun 2014 hingga sekarang. Menurutnya di tahun pelajaran 2019/ 2020 ini, sekolah mengubah arah gerak dari orientasi pertama pendirian yakni pemenuhan sarana prasarana menuju ke orientasi baru untuk peningkatan kualitas mutu layanan pendidikan.

Balubun menjelaskan, Tujuan Program ini dijalankan adalah untuk meningkatkan kinerja dan profesionalitas guru dalam proses belajar mengajar, dimana profil kinerja guru secara berkala akan disampaikan dalam bentuk raport kinerja kepada orang tua/ wali peserta didik pada Konsultasi Akademik yang diadakan tiap triwulan antara wali kelas dan orang tua siswa, sekaligus sebagai suatu bentuk pertanggung jawaban publik serta merupakan upaya meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan dan pengembangkan mutu layanan pendidikan. tuturnya.

Tiga bulan sekali akan diadakan pertemuan Konsultasi Akademik dan profil guru akan dibagikan ke Orang tua. Dengan harapan, mereka dapat memperoleh gambaran tentang layanan belajar yang diberikan guru kepada anaknya dan sebagai umpan balik, orang tua dapat memberi kritik dan saran  terkait kinerja guru yang disampaikan itu.ungkapnya.

Dijelaskan, standar pelayanan belajar minimal yang dilaksanakan guru dalam waktu satu bulan harus mencapai 90 % dari beban belajar mengajar yang diembankan. Jika layanannya turun dari dari 90% maka akan dilakukan evaluasi terhadap guru dimaksud, baik yang berstatus ASN, Kontrak Daerah atau honor sekolah, tandasnya.

SMA Negeri 3 Tual memakai skala dan grafik capaian layanan belajar dan hal ini dilakukan agar dapat memacu para guru profesional dalam melaksanakan tugas layanan pembelajaran, mempersiapkan administrasi pembelajaran dan penilaian yang baik.

Jumlah guru PNS 13, Guru kontrak daerah 5 dan guru honor sekolah 15 orang. Khusus untuk para guru honorer sekolah, kepala sekolah menjelaskan bahwa dimulai tahun pelajaran 2019/ 2020, bersama Komite Sekolah akan berupaya memastikan bahwa skema pembayaran honorarium mereka akan selalu tepat waktu setiap bulan dan tidak harus menunggu Dana BOS yang dicairkan tiap triwulan, mengingat jangka waktu 3 bulan termasuk waktu yang sangat panjang bagi seorang guru honorer untuk menunggu pembayaran haknya. Kondisi keterlambatan inilah yang sering menjadi faktor penghambat meningkatnya kinerja para guru honorer sekolah. jelasnya.

Balubun mengucapkan terima kasih atas dukungan pemerintah provinsi Maluku yang telah mengangkat sejumlah guru kontrak daerah untuk membantu mengatasi keterbatasan tenaga pendidik dan kependidikan di SMA Negeri 3 Tual.

Oleh karenanya, diharapkan dengan adanya program Pro-Sagu, semua guru SMA Negeri 3 Tual mulai berbenah, meningkatkan kinerja dan profesionalitas diri, mempersiapkan administrasi pembelajaran dan penilaian, berpikir inovativ, kreatif untuk menciptakan model pembelajaran yang bermakna dan menarik bagi para peserta didik.Pintanya. (WM/Stef)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *