Warga Luar Masuk Ke Maluku, DPRD Minta Pemprov Ambil Langkah Tegas

  • Whatsapp

Ambon, Wartamaluku.com – Banyak warga luar Maluku yang masuk dengan menggunakan kapal laut maupun udara di Kota Ambon membuat warga menjadi resah.

Menanggapi hal itu, Ketua DPRD Maluku Lucky Wattimury mengakui jika telah mengetahui banyaknya penumpang yang menggunakan kapal laut dengan tujuan yang tidak jelas bahkan ada yang telah menjalani karantina.

Karena itu, Wattimury mengatakan akan melakukan koordinasi dengan gugus tugas pemerintah daerah Maluku.

“Memang pemberlakuan lockdown secara tegas merupakan kewenangan pemerintah pusat. Namun ada kebijakan beberapa daerah memberlakukan apa yang disebut karantina wilayah. Kita tidak memperdebatkan apa itu mesti Lockdown atau karantina daerah namun yang pasti tindakan ini bertujuan memutus mata rantai penyebaran virus COVID-19. Karena itu kami meminta kebijakan pemerintah daerah melalui gugus tugas dengan membuat langkah tegas. Tidak boleh beri ruang untuk orang bebas masuk wilayah Maluku” ujar Wattimury di ruang kerjanya, Selasa (31/3).

Disebutkan, agar masing-masing instansi terkait tidak memberi ruang secara bebas bagi siapa saja untuk berdatangan ke Maluku yang sejalan dengan maklumat Gubernur Maluku Murad Ismail.

Karena itu pihak PT Pelni atau otoritas pelabuhan termasuk pelabuhan-pelabuhan kecil hingga PT Angkasa Pura agar meningkatkan pengawasan dengan baik.

“Kalau peningkatan pengawasan dilakukan dengan baik maka akan berdampak baik bagi masyarakat oleh karena itu atas nama lembaga yang terhormat ini kami minta agar gugus tugas yang ada di pemerintah provinsi yakni pak Sekda supaya mengabil langkah tegas yang terukur sehingga tidak lagi ada kebebasan orang masuk di Maluku” ujar Wattimury.

Dirinya cemas jika orang luar dengan bebasnya masuk kota Ambon dan seterusnya menuju kabupaten/kota yang lain maka akan semakin sulit untuk melakukan pengawasan.

DPRD Maluku sebutnya, akan melakukan on the spot baik itu ke pelabuhan laut maupun bandara udara untuk melihat dari dekat apa saja yang telah dilakukan agar berbagai langkah cepat bisa dilakukan sehingga upaya memutus mata rantai penyebaran virus COVID-19 atau corona dapat segera diatasi.

“Kami berharap agar badai ini bisa cepat berlalu, agar seluruh aktifitas masyarakat bisa pulih secara normal” demikian Wattimury. (**).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *